Kamis, 27 September 2012

Roh Kudus

Tetapi, Penghibur, yaitu Roh Kudus, yang akan diutus oleh Bapa dalam namaKu, Dialah yang akan mengajarkan segala sesuatu kepadamu dan akan mengingatkan kamu akan semua yang telah Kukatakan kepadamu. Yohanes 14:26
Bacaan Alkitab Setahun : 2 Korintus 2:10, Efesus 4:30, 1 Korintus 12:11, Lukas 24:48–49
Saya yakin, sebagian besar dari Anda, pembaca setia Ministries, mengenal tentang Roh Kudus. Kalau Anda merasa belum mengenal Roh Kudus itu apa, Anda adalah orang yang beruntung, karena pada renungan kita hari ini, saya akan mengulas tentang Roh Kudus.
Dalam ajaran Kristiani, kita mengenal Tritunggal Maha Kudus atau kerennya trinitas Alkitab, antara lain ALLAH, Yesus Kristus, dan Roh Kudus. Mereka sebenarnya adalah satu Tritunggal tadi, namun ketiganya memiliki perbedaan. Yesus Kristus adal-ah Putera ALLAH yang menjelma sebagai manusia. Yesus memiliki sifat-sifat ALLAH, namun kondisi fisiknya sama seperti kondisi fisik manusia kebanyakan. Sementara Roh Kudus adalah oknum ketiga yang lebih kepada kepribadian ALLAH, karena ada tiga hal yang dimilikinya, antara lain, intelektual (2 Korintus 2:10), perasaan (Efesus 4:30), dan kehendak (1 Korintus 12:11).
Roh Kudus memiliki tugas untuk mengajarkan segala sesuatu kepada kita, mengingatkan kita akan semua yang telah diajarkan ALLAH kepada kita (Yohanes 14:26), dan bila Roh Kudus datang, Ia akan menginsafkan dunia akan dosa, kebenaran, dan penghakiman, memimpin kita ke dalam seluruh kebenaran, serta memuliakan ALLAH (Yohanes 16:8, 13–14).
Kita telah mempelajari tentang bagaimana Roh Kudus itu dilihat dari karakternya dan tugas-tugas yang diembannya dalam misi kudus ALLAH. Kita pun sebagai umat ALLAH pun mempunyai Roh Kudus dalam hati kita, ketika kita menerima Yesus sebagai Juruselamat. Karena itu, kita pun harus bisa mewartakan kebaikan ALLAH kepada orang lain, mulai dari satuan terkecil hingga yang terbesar (seperti permainan matematik), alias dari lingkungan keluarga sampai ke masyarakat. Seandainya kita jatuh, jangan sampai itu meredupkan iman Anda kepada ALLAH, karena ada Roh Penghibur di hati Anda.
PESAN : Roh Kudus telah datang dan menghinggapi segenap hati kita, orang-orang yang percaya kepada ALLAH. Oleh karena itu, janganlah takut bersaksi akan kebaikan ALLAH yang telah kita terima kepada orang lain, karena di hati kita ada Roh Kudus.
DOA : Ya ALLAH, Engkau telah mengirim Roh Kudus seperti yang telah dijanjikan oleh PutraMu Yesus Kristus. Aku mohon kepadaMu agar memberiku keberanian dan kekuatan untuk mewartakan kebaikan kasihMu kepada orang lain, supaya biar namaMu saja yang dipermuliakan. Dalam nama Yesus, Amin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar